The Cutest Starbucks Store Ever
Look !! Banana on the roof, and also a Monkey
Coba lihat gerai Starbucks yang satu ini, hayooo pernah lihat yang kayak gini juga ga?
Lucu banget ya, Ada Monyet lengkap dengan pisangnya menghiasi atap. Mungkin, cuma gerai Starbucks ini yang paling unik dan lucu di Indonesia.
Ada pepatah yang bilang "Don't Judge book from its cover" (Jangan nilai orang dari luarnya saja) saya rasa hal tersebut cocok dengan gerai Starbucks imut yang satu ini. Kalau desain exteriornya terlihat lucu, unik, ceria dan anak-anak banget kayak gini, desain interiornya kayak apa ya? Yuk, saya ajak kalian masuk ke dalamnya.
See? berbeda drastis dengan apa yang kita lihat dari luar yah, di dalam gerai Starbucks yang terletak di taman bermain Jungleland di daerah Sentul ini benar-benar terasa hangat dan nyaman yah. Dekorasi lampunya juga unik dan tertata dengan baik. Sungguh menyejukkan disaat cuaca diluar justru sedang terik-teriknya saat itu. Ternyata desain exterior ini memang sengaja dibuat khusus dari pengembang wilayah Jungleland, sehingga tetap menjadi kesatuan dengan bangunan yang lain. Namanya aja Jungleland kan, makanya bangunan-bangunan di Food Plaza depan gerbang masuk juga didesain sedemikian rupa supaya terlihat seperti di Jungle (Hutan/rimba). Dan ternyata bukan gerai Starbucks ini saja yang unik disana, ada juga bangunan yang menyerupai kapal nabi Nuh, dan banyak juga bangunan restoran yang memiliki desain hewan-hewan liar di atapnya.
Belum puas melihat perbedaan suasana yang saya dapat di gerai Starbucks ini, saya juga mengambil beberapa gambar dengan modus hitam putih
Well, seberapapun nyaman dan hangatnya suasana di dalam kedai kopi ini, begitu saya keluar dari tempat tersebut, Starbucks ini tetappppp menjadi Starbucks terlucu dan imut yang pernah saya temukan di Indonesia (versi saya) :)
Punya pengalaman menemukan gerai Starbucks yang lebih unik lagi? atau cafe atau resto serupa? share yuk di kolom komen dibawah ini
6 comments
Kereeen tempatnya mei. atapnya lucu bangeet, juga lampu-lampunya
ReplyDeleteiyah, seru yah, aku kaget juga pas nemuin ini
DeleteWah lucunya ... Lampunya jg unik tuh, kayaknya baru kali ini ngeliat Starbucks hias lampunya kek gitu ... :-D
ReplyDeleteiyah :3 Vinatge banget yah ommm :D
Deletesaya termasuk yang suka banget sama desain2 interior soalnya
kamu pecinta starbucks ya mba ;) Aku suka sih nongkrong di sana... ngopi2.... tapi blm segitunya ampe koleksi tumbler dan pernak pernik Starbucks ;p Cuma kalo liat koleksi temen, jadi pengeennnn ^o^
ReplyDeleteaku suka ngoleksi Tumblernya aja sih kak, soalnya tiap negara beda-beda hihihihihi :)
Deletetapi kalo liat org2 pada koleksi bearista jadi mauuu jugaaa
Thank you for leaving a comment :)